Resep Cara Membuat Martabak Mini

Advertisement

Martabak Mini (Image by Google)

Makan martabak mini rasanya tidak kalah lho dengan martabak berukuran besar yang biasa kita beli di gerobak jajanan kaki lima. Martabak ini harganya juga lebih murah dan lebih praktis untuk dimakan. sekali hap, dapat langsung dimakan. Cara membuat martabak mini sangat mudah, asal cetakan martabaknya sudah ada. Selain sebagai cemilan untuk keluarga, martabak mini dapat juga di jadikan sebagai  bisnis sampingan karena banyak orang yang menggemari rasa dan bentuk dari martabak ini. Berikut resep dan cara membuat martabak mini.

Bahan-bahan :

½ kg tepung terigu protein tinggi
100 gr gula pasir
1 btr telur
1 sdt ragi instan (fermipan)
300 ml air/ susu cair
Mentega untuk olesan
1 sdt soda kue (optional)


Bahan Taburan :
Keju parut
Meises coklat
Susu kental manis
Kacang, tumbuk kasar
Selai

Cara Membuat :
  1. Siapkan air dalam wadah, masukan ragi instan. Diamkan sejenak. Campurkan 20 gr gula, garam dan telur ke dalam terigu, aduk rata.
  2. Tuang air ragi ke dalam campuran terigu sedikit demi sedikit, aduk hingga adonan kalis. Gunakan mixer dengan kecepatan sedang agar adonan dapat tercampur rata. Diamkan selama 30 menit, sampai muncul gelembung-gelembung kecil pada adonan.
  3. Panaskan cetakan martabak mini, olesi dengan sedikit mentega. (gunakan api kecil). Tuang adonan ukuran satu sendok sayur, tekan bagian tengahnya utuk membentuk kulit tepi martabak. Tunggu sampai setengah matang, taburkan 1 sdt gula putih kemudian tutup cetakan hingga martabak matang. Jika kulit tepi martabak sudah kering kecoklatan, angkat segera.
  4. Olesi martabak mini dengan mentega, beri taburan keju, kacang, meises, selai atau susu sesuai selera.
  5. Martabak siap untuk di sajikan.
Selamat mencoba :)
Advertisement

Related Posts :